Ticker

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Responsive Advertisement

Keindahan Wisata Taman Ujung Dan Situs Kerajaan, Karangasem


Liburankarangasem--Objek wisata Taman Ujung yang juga dikenal sebututan Taman Soekasada Ujung dan banyak digunakan sebagai lokasi pre-wedding di Bali ini adalah sebuah situs kerjaan yang lokasinya ada di kecamatan Karangasem dan tempatny ada di desa bernama Tumbu. Bila dari Ibukota Bali, yaitu Denpasar, memang cukup jauh karena pengunjung harus menempuh jarak sekitar 60 kilometer. Sedangkan dari daerah pariwisata Candidasa, jarak yang bisa ditempuh adalah sekitar 15 kilometer dan dari kota Amlapura jarak tempuhnya adalah sekitar 5 kilometer saja. Tempat ini pun menjadi obyek wisata yang paling tua karena dirikan pada masa pemerintahan Raja I Gusti Bagus Jelantik yang berkuasa dari tahun 1909 sampai dengan 1945 dan bangunan ini berdiri sejak 1919.
Taman Ujung
Pembangunan taman ini memang dilakukan di tahun 1919, namun untuk penggunaannya sendiri diresmikan di tahun 1921. Pada masa lalu, taman ini dimanfaatkan sebagai lokasi raja beristirahat, tapi juga kadang tamu-tamu penting masa itu akan dijamu di tempat ini, seperti misalnya para kepala pemerintahan asing atau raja-raja yang melakukan kunjungan ke rajaan Karangasem. Di dalam kawasan taman ini ada kolam luas dan besar serta sejumlah bangunan yang bisa ditelusuri secara bebas.
Foto pre-wedding
Rute menuju taman ujung

  1. Untuk menuju ke bagian taman, pintu masuk atau gerbang yang tersedia ada tiga buah di mana gerbang utamanya ada di sebelah barat dan dikenal dengan sebutan Bale Kapal sebab memang bentuk bangunan ini xaman dulu sangat mirip dengan bentuk kapal. Dari pintu masuk tersebut, wisatawan harus melewati ratusan buah anak tangga yang perlu dituruni demi sampai ke bagian taman, dari situlah setiap orang dapat menikmati are taman secara menyeluruh
  2. Mendapat predikat Taman Air Kerajaan, maka tidaklah heran kalau pengunjung akan mendapati kolam yang luas dan besar berjumlah tiga buah. Pada kolam pertama, di bagian tengahnya yaitu di sisi paling utara, pengunjung bisa melihat adanya Bale Gili yang merupakan bangunan utama di mana jembatan ke arah selatan yang menghubungkannya. Beberapa pot bunga serta patung terdapat di tengah-tengah kolam.
  3. Pada kolam yang pertama, apabila melirik ke sebelah barat maka akan ada bangunan yang bentuknya bundar yang sama dengan namnya, yaitu Bale Bunder. Dari arah timur, pengunjung bisa melewati 107 anak tangga untuk sampai ke bangunan tersebut. Pada kolam yang kedua, di tengah-tengahnya tepat di bagian selatan kolam pertama ada Bale Kambang. Fungsi dan Bangunan tersebut di masa lalu adalah untuk menjamu makan para tamu penting kerajaan. Kolam ketiga bisa tetemukan di sebelah timur kolam kedua dan memiliki nama Kolam Dirah yang diketahui kolam pertama yang diciptakan oleh Raja Karngasem.
  4. Pengunjung hanya dikenakan Rp. 10 ribu per kepala untuk dapat menelusuri seluk-beluk taman ini dan keindahanya


Post a Comment

0 Comments